- You cannot add "Byuuur!! Byaaar!!" to the cart because the product is out of stock.
Na Willa dan Rumah Dalam Gang
Hari-hari Na Willa masih dipenuhi kegembiraan: bermain-main bersama teman-teman kecilnya, membaca buku-buku baru dari Bu Juwita, atau menyanyi dir RRI. Apalagi Pak kini juga mengisi hari-harinya. Pak mengantar Na Willa ke sekolah dan membelikan es krim (tanpa bilang-bilang Mak), atau mengajarinya ketak-ketik di kantor, atau bersama-sama menggambari dinding rumah (barangkali hanya rumah Na Willa yang dindingnya juga digambari bapak-bapak).
Na Willa bahagia tinggal di rumah kecilnya di dalam gang. Hingga suatu hari Pak memberi kabar yang membuat dunia kecilnya terguncang.
Rp65,000.00
2 on Stock
Buku ini ditulis oleh Reda Gaudiamo dan diterbitkan oleh Post Press, sebuah penerbitan independen kecil yang diinisasi oleh Post, sebuah toko buku independen di Pasar Santa, Jakarta. Mereka menerbitkan naskah-naskah dalam skala yang mungil, tapi selalu memastikan setiap naskahnya mereka suka dan gandrungi, sebelum akhirnya setiap judul mereka antarkan dengan gembira dan mengajak kita untuk menggandrunginya.
Buku pertama Na Willa juga diterbitkan oleh Post Press dan telah mendapatkan hibah penerjemahan Litri dan diterbitkan dalam bahasa Inggris oleh The Emma Press dengan judul The Adventures of Na Willa. Reda Gaudiamo juga menulis Aku, Meps, dan Beps bersama Soca Sobhita.
Weight | .2 kg |
---|---|
Language | |
ISBN | |
Publisher | |
Writer | |
Age Group | 7-10 years old |